PUNYA RUMAH KOK HARUS DI SAWANGAN?

Memiliki hunian bukan hanya sekedar untuk ditinggali. Terkadang membeli hunian bisa juga ditujukan untuk berinvestasi. Banyak lokasi yang bisa menjadi pilihan untuk berinvestasi di bidang properti. Salah satunya adalah Sawangan.
Sawangan terletak di selatan kota Jakarta, yang merupakan salah daerah di kota depok. Namun, Sawangan lokasinya berbatasan langsung dengan Kota Tangerang Selatan. Mengapa sawangan dirasa cocok menjadi tempat untuk membeli hunian atau bahkan untuk berinvestasi di bidiang property?
Pertama, pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Jakarta memicu semakin bertambahnya masyarakat kelas menengah atas. Hal itu juga membuat permintaan hunian semakin meningkat.

Kedua, Sawangan, Depok, kini menjadi wilayah yang potensial. Indikasinya adalah jaringan infrastruktur, fasilitas sosial dan umum, serta pertumbuhan ekonomi wilayahnya yang terus meningkat. Hal ini semakin bertambah dengan posisinya yang strategis karena memiliki akses ke Depok dan Ciputat menuju Jakarta, ke Bogor dan ke Serpong.
Alat transportasi dari dan ke tempat kegiatan, seperti sekolah dan tempat kerja juga mudah ditemui karena dilewati jalur kendaraan umum 24 jam non stop. Dengan kondisi seperti itu, Sawangan benar-benar menjadi kawasan yang prospektif.
Kawasan Sawangan sendiri sekarang ini telah menjadi pusat kota kedua setelah Margonda. Dan tren hunian saat ini cenderung mengarah ke selatan, karena pertimbangan air yang lebih bagus dan udara yang masih sejuk.
Prospek kawasan Sawangan akan semakin baik dengan adanya proyek tol yang sedang disiapkan pemerintah yakni tol  Depok – Antasari serta tol Cinere – serpong.
Tol yang menghubungkan Depok dengan Jakarta Selatan tersebut nantinya dapat dilalui warga Depok yang akan ke Jakarta tanpa harus melalui Jalan Margonda. Panjang tol Desari adalah 22,82 kilometer. Rencana pembangunan akan dilakukan tiga tahap, yaitu tahap I sepanjang 6,85 km (Antasari-Cinere), tahap II 6,3 km (Cinere-Sawangan), dan tahap III sepanjang 9,44 km (Sawangan-Bojonggede).

Selain tol Desari, Tol cinere – serpong yang menghubungkan Jakarta dan berbagai kota penyangganya juga ditargetkan pemerintah bisa beroperasi tahun 2019. Dan juga ada Tol Jakarta Outer Ring Road 2 (JORR 2) yang akan segera beroperasi.
Tol ini menghubungkan Bandara Soekarno Hatta-Kunciran-Serpong-Cinere-Jagorawi-Cibitung-Cilincing-Tanjung Priok. Yaitu meliputi, untuk sisi barat antara lain ruas tol Cengkareng-Kunciran sepanjang 15,2 km, Kunciran-Serpong sepanjang 11,2 km, ruas Serpong-Cinere 10,14 km, Cinere-Jagorawi sepanjang 14,6 km. Kemudian sisi timurnya ada tol Cimanggis-Cibitung sepanjang 25,4 km, Cibitung-Cilincing sepanjang 34,5 km. Saat ini yang sudah selesai dibangun dan dioperasikan adalah tol Jagorawi-Cimanggis sepanjang 3,4 Km.
Keberadaan jalan tol membuat kawasan Sawangan akan semakin mudah dicapai dan membuat kawasan Sawangan semakin memiliki prospek investasi yang sangat baik. Keberadaan jalan tol membuat nilai tanah akan meningkat tajam.
Membeli rumah untuk tujuan investasi, harus mencermati wilayah-wilayah yang baru berkembang, bukan yang sudah stabil, seperti Sawangan yang diprediksi nilai tanahnya akan semakin meningkat di masa yang akan datang. Bila dibandingkan Serpong,  menginvestasikan uang untuk kawasan Sawangan lebih baik karena Serpong sudah tumbuh pesat.
Anda siap memiliki rumah dengan sistem syariah? Ayo, bergabung bersama Perumahan Telaga Jambu. Anda akan memiliki hunian yang nyaman serta lingkungan terbaik untuk keluarga anda. Hubungi Kami melalui telepon 0812-1373-3313 atau ke web kami www.telagajambudepok.com  

Post a Comment

Silahkan berbagi informasi seputar Property dan Kavling Syariah

Lebih baru Lebih lama
avatar
Customer Service Selamat Datang di Pojok Property Official, silahkan di tanyakan via WHATSAPP
Pojok Property Official Assalamualaikum wr wb Apa kabar Bapak / Ibu, adakah yang bisa kami bantu dari team official www.pojokproperty.com
:
Chat with WhatsApp